Jika hidup adalah air yang mengalir, maka bagaimana kisahnya jika air itu terambas diantara jurang yang curam?
Jika hidup adalah air yang mengalir, maka kemanakah hidup jika air itu menguap?
Dan jika hidup adalah air yang mengalir, maka kau biarkan dimanakah tempat hidup bermuara?
Lautan? Rawa? Atau Kubangan?
Air, memang mengalir.
Tapi bukan berarti dia tak menginginkan jalannya sendiri.
Bandung, 2011.